Program Studi Pendidikan Fisika mengadakan Focus Group Discussion (FGD) dengan para alumninya sebagai bentuk kepedulian terhadap masa depan outputnya tersebut. Hadir sebagai salah satu narasumber, Syamzaini, S.Pd, M.Pd, alumni Program Pendidikan Fisika tahun 1989, yang saat ini bertugas sebagai Kepala SMA Negeri 4 Palu. Selain itu, beliau juga mendapat kepercayaan dari Persatuan Guru Republik Indonesia Propinsi Sulawesi Tengah sebagai Wakil Ketua.
Tidak dapat dipungkiri bahwa adanya kebijakan pemerintah untuk mengadakan Program Profesi Guru (PPG) yang efektif mulai tahun ini akan berdampak besar terhadap alumni LPTK tidak terkecuali FKIP Universitas Tadulako. Jika semua sarjana bisa menjadi guru maka apa gunanya mahasiswa kita kuliah di FKIP, ujar Pak Syamzaini dengan nada berapi-api. Olehnya, alangkah bijaknya jika pemerintah memberi prioritas lebih kepada alumni LPTK untuk menekuni profesi guru.
Dr. Darsikin, M.Si sebagai narasumber pembanding juga mengungkapkan keprihatinanya. LPTK bisa terancam masa depanya jika tidak ada perhatian lebih dari pemerintah ujar beliau. Dr. Darsikin, M.Si, yang juga Humas SBMPTN Universitas Tadulako, menyatakan bahwa dalam jangka pendek kebijakan tersebut belum berdampak pada jumlah pendaftar di FKIP Universitas Tadulako. Namun beliau meyakini bahwa kebijakan ini akan berdampak jangka panjang dan tentu saja hal ini adalah sebuah ancaman besar bagi FKIP Universitas Tadulako.